Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Tulang

 Menjaga Kesehatan Tulang

Menjaga Kesehatan Tulang - Seperti yang kita ketahui untuk menjaga kondisi tubuh yang sehat selalu diperlukan adanya tindakan-tindakan yang bijak dan tepat yang berkaitan dengan kesehatan tubuh itu sendiri. Sikap atuh tak acuh pada beberapa segi yang mengabaikan nilai-nilai kesehatan tentu bukanlah sebuah tindakan yang seharusnya dilakukan. Karena sesungguhnya kesehatan tubuh akan kita dapati memerlukan sebuah perhatian khusus baik dalam pola makan ataupun perilaku-perilaku yang sehat.

Akan tetapi menjaga kondisi tubuh yang prima tidaklah cukup hanya dengan mengkonsentrasikan diri pada pola makan yang kita jalani. Karena sesungguhnya kesehatan tubuh juga dapat kita dapatkan dengan melakukan beberapa olah tubuh secara fisik dalam kegiatan sehari-hari. Seprti halnya dalam usaha kita unruk menjaga kesehatan tulang yang ada di dalam tubuh kita.

Tulang merupakan sebuah komponen penting di dalam tubuh, karena keberadaanya akan dapat memungkinkan kita untuk melakukan aktifitas, dan sekaligus menjaga dan melindungi beberapa organ penting lainnya yang ada di dalam tubuh kita. Oleh karena itu menjaga kesehatan tulang juga merupakan sesuatu yang mutlak unruk kitalakukan.

Pada kesempatan kali ini, Nan Sehat akan sedikit memaparkan beberapa cara sederhana dama menjaga agar tulang di dalam tubuh kita selalu dalam konisi yang terjaga kesehatannya. Bukan sesuatu yang sulit untuk dilakukan, akan tetapi dengan perhatian dan kemauan, sesungguhnya cara menjaga kesehatan tulang dapat dilakukan oleh semua orang. Berikuta dalah beberapa car tersebut :

1. KONSUMSI MAKANAN BERKALSIUM
Tulang yang sehat sangat memerlukan asupan kalsium yang cukup ke dalam tubuh kita. Kalsium akan mampu menjadikan tulang pada tubuh kita kuat dan yang pasti tidaka akan mudah mengalami pengeroposan. Oleh karenanya mengkonsumsi makanan berkalsium tinggi sangat dianjurkan. Seperti susu sapi, keju, susu kedelai dan juga yoghurt.

2. PERHATIKAN CARA DUDUK YANG BENAR
Seringkali hal ini diabaikan oleh banyak orang. Padahal tanpa memilki posisi duduk yang benar dalam aktifitas sehari-hari sering mengakibatkan adanya rasa pegal dan nyeri yang biasanya terjadi pada bagian leher atau tulang belakang. Sangat dianjurkan kita selalu memperhatikan posisi duduk yang benar, kedua kaki yang menapak lantai, tidak terlalu membungkuk dan gunakanlah sebuah kursi yang memilki sandaran.

3. JANGAN MEMBANI TUBUH
Pada saat kita membawa sebuah barang yang terlalu berat apalagi tanpa disertai adanya alat bantu, maka pasti akan berdampak pada tulang di dalam tubuh kita. Dampak yang nyata adalah tulang tangan dan juga tulang belakang akan merasakan nyeri karena seakan dipaksa untuk melakukan sebuah posisi yang tidak normal. Oleh karenanya hindarkan tubuh kita membawa sesuatu dengan berat yang berlebih, apalagi tanpa menggunakan sebuah alt bantu.

4.LAKUKAN OLAH RAGA
Tulang yang tidak pernah dilatih dengan melakukan aktifitas olah raga, sudah pasti akan menjadikannya dalam kondisi yang tidak prima. Melakukan olah raga-olah raga ringan di sela-sela kesibukan sehari-hari sangatlah diperlukan. Jalan santai di pagi hari adalah merupakan sebuah solusi termudah untuk mendapatkan kondidi tulang yang sehat.

Itulah beberapa tips yang merupakan cara mudah untuk menjaga kesehatan tulang tubuh kita. Semoga artikel singkat yang Nan Sehat sampaikan pada kesempatan ini dapat bermanfaat untuk anda semua.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Tulang"

Post a Comment